News
Pemilihan Pelajar Pelopor Tingkat Kabupaten Wonosobo Tahun 2025     Pengamanan Lalu Lintas dalam Pertandingan Sepak Bola PSIW Wonosobo VS Persikama Kab. Magelang     Operasi Gabungan Bersama Satlantas Polres Wonosobo dalam rangka tindakan Preventif terhadap Pengguna Jalan Raya     Pemantauan Lalus Lintas di Jalur Wisata Gardu Pandang dan Batu Angkruk Dieng     Meningkatkan Keselamatan Tranportasi ASDP di Wadaslintang     RAMP CHECK, Menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024     Pemasangan 6 Rambu Pendahulu Petunjuk Jurusan (RPPJ) Pendukung Geopark Dieng     Sosialisasi Penyusunan Draft SK Bupati, Tentang Jalan Lingkungan Kabupaten Wonosobo     Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan DISPERKIMHUB Kabupaten Wonosobo     DISPERKIMHUB melaksanakan Penyerahan Bantuan Penyediaan Rumah Layak Huni dan Penyerahan PJU-TS di Kabupaten Wonosobo    

Konsultasi Publik Jalan Kapulogo - Batas Kabupaten (168)

Konsultasi Publik Jalan Kapulogo - Batas Kabupaten (168)

  • Admin FLLAJ
  • 06 Juli 2022 09:00
  • 501

Rabu, 6 Juli 2022, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Wonosobo mengadakan Konsultasi Publik dengan pengampu kepentingan masyarakat yang turut mengundang Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Wonosobo, Kepala DISPERKIMHUB Kab. Wonosobo. dan segenanap Instansi Kepemerintahan Kecamatan Kepil yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Kepil.


Sosialisasi tersebut dibuka oleh Camat Kepil dengan sambutan kepada para undangan yang telah hadir.berkaitan dengan adanya kegiatan ini diharapkan kedepannya para instansi terkait seperti DPUPR, DISPERKIMHUB, KB, Konsultan pengembang dan Kepala Desa sebagai pemangku daerah terkait peemeliharaan dan rehab jalan dapat bekerjasama dengan baik. Camat Kepil juga memaparkan beberapa titik kerusakan jalan antara lain jembatan terakhir di perbatasan kabupaten, jalan Pemprov Kapulogo dan Jembatan Teges di wilayah Kepil.

(Baca Juga : Rangkaian Acara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-78 ( Wonosobo Night Fashion Carnival))

Pemaparan materi dibuka oleh perwakilan dari DPUPR dengan materi tentang perbaikan jalan yang dimulai dengan pemaparan 3 Program Hibah Jalan Daerah tahun ini. Program Hibah Jalan Daerah jalur Sapuran - Kaliwiro telah dimulai bulan lalu, untuk jalan Watumalang menuju Dieng telah berhasil berkontrak pada 27 Juli dan untuk Jalan Kapulogo - Batas Kabupaten belum dapat menetapkan pemenang tender, ditargetkan pemenang tender akan terpilah pada akhir bulan ini. Taklupa DPUPR meminta masukan terkait program jalan Kalulogo ataupun jalan lain dikarenakan PHJD sendiri juga menuntut tatakelola pemerintahan dan SDM yang baik bukan sekedar perbaikan jalan secara fisik

Pemateri ke dua diisi oleh perwakilan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Wonosobo yang membahas tentang Pengarus Utamaan Gender (PUG), Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender (PPRG), Gender Equality and Social Inclusion (GESI) dan Infrastruktur Responsif Gender secara singkat. Pengarus Tamaan Gender (PUG) tujuan utamnya adalah mengurangi kesenjangan antara setiap gender seperti halnya yang terdampak pada perempuan, anak-anak, lansia, disabilitas dll. Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) berfokus pada bagaimana setiap anggaran yang telah disediakan dapat memberikan manfaat yang adil untuk semua gender. Gender Equality and Social Inclusion (GESI) bertujuan untuk membuka faktor kesenjangan yang sudah terbentuk antara lain akses yang mudah didapat oleh setiap masyarakat untuk turut berpartisipasi secara aktif dalam semua kegiatan yang dilakukan dan juga ikut serta dalam pengontrolan kegiatan. Dan pada akhirnya setiap hasil dari kegiatan dapat dimanfaatkan secara penuh dan nyaman oleh semua golongan tanpa mengenyampingkan gender yang ada di lingkungan masyarakat. Harapan dari solsialisasi ini adalah setiap pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah Wonosobo kedepannya mengintegrasikan pembangunan infrastruktur responsif gender.

DPUPR Divisi Perencanaan yang diwakili oleh Bapak Budi menjadi pemateri ke-tiga yang memulainya dengan membahas tujuan dari pemaparan program kerja yaitu menyampaikan atau meminta masukan dari masyarakat terkait program kerja yang akan ataupun telah dilaksanakan pemerintah khususnya kalini Pemerintah Daerah. Untuk pengingat pada tahun-tahun sebelumnya banyak anggaran Pemerintah Daerah yang digeser dikarenakan pandemi Covid-19 takluput anggaran yang berkaitan dengan pemeliharaan dan rehap jalan Daerah. Namun pada tahun ini diharapkan Visi-Misi 2021-2026 Bupati terutama pada Misi ke-4 (empat) yang berkaitan dengan Ketersediaan dan pelayanan jalan dapat dimulai dengan lancar. Jalan yang terdapat di Kabupaten Wonosobo dapat dipetakan menjadi 3 jenis, yakni Jalan Nasional, Jalan Provinsi dan Jalan Kabupaten dengan penjelasan bahwasanya Jalan Kabupaten senri memiliki 276 Ruas dengan total panjang 999,276 km. Pada tahun 2021 anggaran yang dialokasikan terkait jalan Kabupaten Wonosobo sejumlah 82,6 Milyar Rupiah dengan perincian Kecamatan Kepil mendapatkan rehab dan pemeliharaan jalan sebanyak 7 ruas jalan dengan total panjang 1.824 m. Berkat kegiatan tahun 2021 tingkat kemantapan jalan mengalami peningkatan sebanyak 2,48% dengan perbandingan pada tahun 2020 tingkat kematapan jalan 58,12% menjadi 60,60% pada tahun 2021. Meninjau hasil dari tahun sebelumnya pemerintah optimis dengan menaikkan target kemantapan jalan pada tahun 2022 dengan persentase 63% dikarenakan anggaran yang digelontorkan pada tahun ini meningkat menjadi 163 Milyar Rupiah dan untuk Kecamatan Kepil sendiri mendapatkan 19 kegiatan jalan dari 17 ruas jalan. Terkait Jembatan Kali Jali yang terletak di perbatasan Kabupaten Wonosobo pada tahun 2022 mendapatkan anggaran senilai 3,76 Milyar Rupiah dari APBD. Pada tahun 2023 DPUPR mengusulkan peningkatan alokasi anggaran jalan menjadi 262 Milyar Rupiah dengan perincian perencanaan pemeliharaan dan rehap ruas jalan total 210 ruas jalan dan 6 jembatan, untuk Kecamatan Kepil direncakan 22 ruas jalan. DPUPR berjanji akan terus memperbaiki permasalahan jalan yang ada di Kabupaten Wonosobo dengan penanganan permasalhan jalan sesuai dengan hasil surve terbaru.

Pemaparan keempat proyek jalan Kapulogo - Batas Kabupaten diisi oleh perwakilan DPUPR yang dibuka dengan penjelasan terkait target pemenang tender diharapkan telah terpilih pada akhir juli. Untuk kondisi eksistring terakhir pada tahun 2021 tercatat rata-rata jalan memiliki kerusakan sedang dan ringan dengan panjang 2,78 Km dengan penanganan disesuaikan dengan kendala yang ada, taklupa penambahan perlengkapan jalan seperti lampu jalan, Zoss, marka jalan, cermin cembung dll. Pengujian lingkungan juga akan diterapkan sebelum, saat dan sesudah perbaikan jalan seperti pengujian pada air, udara, kebisingan, getaran, limbah B3 dll. Diharapkan dari banyaknya program kerja tersebut pada tahun 2023 secara keseluruhan kemantapan jalan di Kabupaten Wonosobo dapat meningkat menjadi 65%.

Pemaparan terakhir diisi oleh perwakilan dari CV. Wahana Konsultan mengenai proyek Rapoh - Banyumudal. Awalnya proyek ini memiiki target 7.377 m dengan anggaran dana sebesar 2 Milyar Rupiah, namun dikarenakan hasil surve yang ada maka target perbaikan akan diperkecil menjadi 1.400m dikarenakan terdapat kerusakan jalan yang sangat parah di daerah Bukit Selfie.

 



Bank Data

1. PERBUP RAK LLAJ Kab. Wonosobo
2. POBL DPUPR Kab. Wonosobo 2023
3. VII. Kegiatan Monev Paket Kontrak PHJD 2023
4. IX. Draf Rencana Aksi Keselamatan
5. IV. Laporan Review P/KRMS
Selengkapnya

Video

View Kabupaten Wonosobo "Kota Diatas Awan"

Pemandangan Kabupaten Wonosobo melalui visual udara dengan menggunakan drone (pesawat tanpa awak).